PendidikanPRESTASI

Peringatan Hari Palang Merah Remaja ke-75, PMI Kebumen Gelar Lomba dan Buka Bersama  

359
×

Peringatan Hari Palang Merah Remaja ke-75, PMI Kebumen Gelar Lomba dan Buka Bersama  

Sebarkan artikel ini

KEBUMEN, Kebumen24.com – Dalam rangka memperingati Hari Palang Merah Remaja (PMR) ke-75, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kebumen menggelar berbagai perlombaan dan kegiatan sosial. Acara ini berlangsung dengan menggandeng Forum Remaja Palang Merah Indonesia (FORPIS) PMI Kebumen dan diikuti oleh anggota PMR dari berbagai tingkatan di wilayah Kebumen.

Berbagai perlombaan yang digelar antara lain Lomba Film Pendek untuk tingkat PMR Madya/SMP sederajat, Lomba Cerdas Cermat untuk tingkat PMR Wira/SMA sederajat, serta Lomba Mewarnai untuk tingkat PMR Mula/SD sederajat. Perlombaan ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas, wawasan, serta keterampilan para anggota PMR dalam menghadapi situasi darurat dan kebencanaan.

Puncak peringatan Hari PMR yang jatuh setiap tanggal 1 Maret akan dilaksanakan pada 8 Maret 2025 dengan acara peringatan sekaligus buka bersama bagi anggota PMR yang berhasil meraih juara dalam kompetisi yang digelar.

Wakil Ketua PMI Kebumen, Dr. Salim Wady, dalam sambutannya menyampaikan bahwa anggota PMR merupakan generasi penerus relawan kemanusiaan yang harus siap menjadi agen perubahan dan ketangguhan iklim.

“Anak-anak PMR adalah simpanan relawan masa depan yang tangguh. Mulai sekarang, mereka harus siap menjadi agen perubahan dan ketangguhan iklim, sehingga sejak dini dapat dilatih untuk sigap dalam menghadapi bencana,” ujar Dr. Salim Wady.

Selain perlombaan, acara ini juga diisi dengan berbagai kegiatan lainnya, seperti tausiyah oleh Wakil Ketua PMI Kebumen, pemberian hadiah kepada para pemenang lomba, pembagian 100 porsi takjil gratis, dan ditutup dengan buka puasa bersama.

Berikut daftar pemenang lomba Kesiapsiagaan dan Edukasi Bencana (Kencana) dalam peringatan Hari PMR ke-75:

Lomba Mewarnai Tingkat PMR Mula (SD Sederajat):

  1. Juara 1: SD IT Al-Madinah
  2. Juara 2: SD Islam Al-Furqon
  3. Juara 3: SDN 1 Pejagoan

Lomba Film Pendek Tingkat PMR Madya (SMP Sederajat):

  1. Juara 1: SMP IT Al-Furqon
  2. Juara 2: SMPN 2 Karanganyar
  3. Juara 3: SMPN 1 Kuwarasan

Lomba Cerdas Cermat Tingkat PMR Wira (SMA Sederajat):

  1. Juara 1: MAN 2 Kebumen
  2. Juara 2: MAN 1 Kebumen
  3. Juara 3: SMKN 1 Kebumen

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, PMI Kebumen berharap agar para anggota PMR semakin bersemangat dalam mengasah keterampilan serta memperkuat solidaritas dan kepedulian sosial mereka.


Eksplorasi konten lain dari Kebumen24.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.