Pendidikan

Siswa SMK Ma’arif 9 Kebumen Dilatih Langsung Mahir Menulis Berita dan Berbicara di Depan Publik

574
×

Siswa SMK Ma’arif 9 Kebumen Dilatih Langsung Mahir Menulis Berita dan Berbicara di Depan Publik

Sebarkan artikel ini

KEBUMEN, Kebumen24.com – Untuk membekali siswa dengan kemampuan yang lebih dari sekadar akademik SMK Ma’arif 9 Kebumen menggelar Pelatihan Jurnalistik dan Public Speaking“Jadi Jurnalis Muda dan Public Speaker Handal: Kreatif, Percaya Diri, Melek Digital”. Kegiatan ini dirancang untuk meningkatkan kemampuan menulis berita, membuat konten kreatif, serta berbicara di depan publik dengan percaya diri.

Pelatihan dibuka secara resmi oleh Kepala SMK Ma’arif 9 Kebumen, Warsono, S.T., pada Senin 17 November 2025. Kegiatan yang diikuti sekitar 50 peserta ini akan berlangsung selama 3 hari hingga Rabu 19 November 2025.

Dalam sambutannya, Warsono menekankan pentingnya keterampilan jurnalistik dan public speaking sebagai bekal menghadapi tantangan dunia digital yang semakin dinamis. Pelatihan ini diharapkan menjadi langkah awal bagi siswa untuk menjadi jurnalis muda dan public speaker handal yang kreatif, percaya diri, dan melek digital, siap menghadapi tantangan dunia modern.

“Selain menguasai materi akademik, siswa juga perlu mampu menyampaikan ide secara kreatif dan profesional melalui media digital. Pelatihan ini menjadi salah satu upaya kami untuk menyiapkan generasi muda yang siap bersaing di era modern,” ujar Warsono.

Hari pertama, materi difokuskan pada reportase dan pembuatan video pendek menggunakan aplikasi CapCut dan Adobe Premiere. Narasumber Hantoro Wibowo, wartawan Kompas TV, memberikan paparan selama dua jam, dilanjutkan sesi tanya jawab. Siswa kemudian langsung mempraktikkan pengambilan gambar, editing video, hingga live streaming.

Kegiatan ini memungkinkan siswa belajar praktik jurnalisme digital secara menyeluruh, mulai dari pengambilan gambar, proses editing, hingga penyiaran konten.

 

Hari kedua, fokus beralih ke public speaking, keterampilan menjadi MC, dan pemahaman UU ITE. Narasumber Syifa Hamama, S.I.Kom., M.Si. dari IAINU Kebumen dan Aditya Setiawan, S.H., M.H. sebagai praktisi hukum, memberikan paparan dan praktik langsung kepada siswa.

Siswa belajar cara berbicara percaya diri, menyusun naskah MC, serta memahami aturan hukum yang mengatur konten digital. Sesi praktik dan tanya jawab membuat suasana pelatihan lebih interaktif dan menyenangkan, sehingga siswa tidak hanya belajar teori tetapi juga praktik secara langsung.

Hari ketiga, menjadi puncak pelatihan, siswa diajak memahami dasar-dasar jurnalistik, menulis berita, dan etika bermedia sosial. Materi disampaikan oleh M. Tohri, Pimpinan Kebumen24.com, dan Ilham Faturahman, jurnalis Kebumen24.com. Siswa membentuk tim peliputan, melakukan liputan langsung, serta menulis berita yang siap diterbitkan.

Kegiatan ini tidak hanya membekali siswa dengan keterampilan jurnalistik, tetapi juga meningkatkan rasa percaya diri, kreativitas, dan kemampuan adaptasi di era digital.(K24/*).


Eksplorasi konten lain dari Kebumen24.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Eksplorasi konten lain dari Kebumen24.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca