Pendidikan

Bentuk Generasi Bijak dan Cerdas di Era Digital, MTsN 1 Kebumen Gelar Pelatihan Jurnalistik

537
×

Bentuk Generasi Bijak dan Cerdas di Era Digital, MTsN 1 Kebumen Gelar Pelatihan Jurnalistik

Sebarkan artikel ini

KEBUMEN, Kebumen24.com – Untuk membekali siswa dengan keterampilan jurnalistik serta meningkatkan literasi digital di kalangan pelajar Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kebumen menggelar pelatihan jurnalistik dengan tema “Bijak Berkata, Cerdas Berkarya di Era Digital”. Kegiatan yang berlangsung di aula madrasah setempat, Sabtu 2=15 Februari 2025.

Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Kepala MTsN 1 Kebumen, Muhiban, S.Ag., M.Pd.I. Pelatihan menghadirkan narasumber Muhammad Tohri, selaku pimpinan Media Kebumen24.com dan sekaligus Wakil Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kebumen.

Dalam sambutannya, Muhiban menekankan pentingnya pelatihan ini dalam membentuk siswa yang lebih cakap dalam memilah informasi di era digital. Dengan pelatihan ini diharapkan siswa MTsN 1 Kebumen dapat lebih cerdas dalam menyampaikan informasi serta menjadi generasi yang bertanggung jawab dalam bermedia di era digital.

“Di zaman yang serba digital ini, kemampuan menyaring informasi sangat diperlukan agar siswa tidak mudah terpengaruh oleh hoaks. Pelatihan jurnalistik ini menjadi bekal berharga bagi mereka untuk lebih bijak dalam berkata dan cerdas dalam berkarya,” ujar Muhiban.

Pelatihan tidak hanya berfokus pada teori, tetapi juga diisi dengan praktik langsung, seperti teknik wawancara, peliputan berita, hingga pembuatan konten video. Peserta juga diajarkan cara menulis berita menggunakan metode 5W+1H serta teknik penyuntingan agar sesuai dengan standar jurnalistik.

Sementara itu, Muhammad Tohri dalam materinya menyoroti pentingnya berpikir kritis dalam mengonsumsi dan menyebarkan informasi. Ia juga memberikan edukasi mengenai etika bermedia sosial, termasuk cara membedakan berita hoaks dan informasi yang valid.

“Era digital memberikan kemudahan dalam mengakses dan menyebarkan informasi. Namun, kita harus tetap cermat agar tidak terjebak dalam penyebaran berita yang menyesatkan,” ungkapnya.(k24/*).


Eksplorasi konten lain dari Kebumen24.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.