Resmi Dibentuk, Perkumpulan BALAWISTA Siap Bersinergi

oleh -
oleh

KEBUMEN, Kebumen24.com – Perkumpulan Badan Penyelamat Wisata Tirta (BALAWISTA) Kebumen secara resmi dibentuk menjadi sebuah lembaga sosial yang berbadan hukum. Pembentukan ditandai penyerahan bukti surat Akta Notaris yang telah ditanda tangani oleh para pendiri.

Kegiatan berlangsung dengan penerapan protokol kesehatan secara ketat di Aula Rumah Sakit Dewi Queen Sabtu, 24 Juli 2021. Hadir Ketua BALAWISTA Kebumen Sulistiyardi beserta pengurus, Ketua RMI NU Kebumen Gus Fachrudin Achmad Nawawi dan Pengasuh Ponpes Alhasani Alian Gur Ashary Muhammad Alhasani.

Sekretaris BALAWISTA Kebumen Anggito menjelaskan perkumpulan ini merupakan sebuah wadah bagi para pemandu keselamatan pariwisata ( lifeguard ) yang telah memiliki badan hukum. Balawista memiliki tugas dan fungsi membantu pemerintah pusat dan pemerintah daerah dalam pembangunan kepariwisataan melalui sektor keselamatan.

“Kedepan kita akan bekerja sama dengan pemerintah daerah dan pihak-pihak terkait lainnya khususnya yang bergerak di bidang pariwisata Tirta, terutama untuk bersama memajukan wisata,” ucapnya.

Menurutnya, Kebumen banyak memiliki potensi wisata Tirta yang bisa dikembangkan. Untuk itu dirinya berharap kedepan dapat bersinergi melakukan pengembangan khususnya disektor keamanan dengan mengembangkan Sumber Daya Manusia khususnya bagi para pemandu wisata dan petugas lainnya.(K24/ILHAM).

Tentang Penulis: Redaksi

Gambar Gravatar
Berita Kebumen Terkini

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.