KEBUMEN, Kebumen24.com – Warung Sate Gombong, yang terletak di Jalan Yos Sudarso depan Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gombong, telah menjadi ikon kuliner legendaris di Kabupaten Kebumen Jawa Tengah. Dirintis pada jaman Belanda oleh Mbah Sawab, warung ini kini telah dikelola oleh generasi ketiga, dan tetap mempertahankan cita rasa khasnya yang menggugah selera.
Warung Sate Gombong tidak hanya menawarkan sate yang lezat, tetapi juga menyimpan sejarah panjang keluarga. Setelah diteruskan oleh anaknya, Miskun, warung ini kini dikelola oleh Agus Susanto. Setiap generasi memastikan bahwa resep rahasia dan kualitas hidangan tetap terjaga, menjadikan warung ini favorit di kalangan warga lokal dan wisatawan.
Berbagai menu lezat tersedia di warung ini, dengan harga yang cukup terjangkau. Sate Kambing perporsi dibanderol dengan harga Rp48 ribu. Sedangkan menu Bule Balungan Kambing dapat dinikmati dengan harga Rp32 ribu.
Selain itu, ada juga menu lain seperti Gule Kepala Kambing, Tongseng Kepala Kambing, Sate Ayam, dan Ayam Goreng.
Warung Sate Gombong selalu ramai pengunjung, terutama pada siang hari. Keaslian rasa dan kualitas yang ditawarkan membuat warung ini tidak pernah sepi dari pelanggan yang ingin menikmati kelezatan sate yang sudah terkenal sejak jaman Belanda itu.
‘’ Ya warung ini dulu kakek saya yang merintis pada jaman belanda, tapi untuk tahunya saya tidak begitu paham persisnya tahun berapa,’’ucap Agus Susanto, melalii sambungan Telepon kepada media, Selasa 23 Juli 2024.
Dengan sejarah panjang dan cita rasa yang otentik, Warung Sate Gombong siap memanjakan lidah Anda dengan berbagai pilihan menu khas yang menggugah selera.
Salah satu pelanggan setianya, Herwin Kunadi, mengaku sering membeli sate di sini karena rasanya yang khas dan tidak ada duanya. Menurutnya, sate di warung ini memiliki cita rasa yang tidak bisa ditemukan di tempat lain.
“Saya sering beli sate di sini karena rasanya yang khas. Bumbu dan dagingnya benar-benar berbeda, selalu memanjakan lidah saya,”ujarnya.
Daging kambing empuk dengan balutan bumbu kecap yang gurih serta dinikmati hangat bersama dengan irisan bawang merah membuat rasa semakin mantap. Setiap menu makanan olahan kambing memang dijamin pasti super lezat.(K24/*).
Eksplorasi konten lain dari Kebumen24.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.