Tungku Terbakar, Rumah di Kecamatan Prembun Ludes Dilalap Sijago Merah

oleh -
FOTO PETUGAS SEDANG MEMADMKAN API

PREMBUN, Kebumen24.com – Duka tengah dialami Marisih yang kehilangan tempat tinggalnya. Warga Dukuh Sumberadi Desa Bagung Kecamatan Prembun baru menerima kenyataan pahit karna rumahnya dilalap si jago merah.

 

Terbakarnya Rumah Marisih di RT 2 RW 3 Desa Bagung diduga akibat tungku kayu dapur rumahnya. Dimana peristiwa nahas itu terjadi pada Sabtu 1 Agustus 2020 sekira pukul 16.30 WIB. Saat itu, dirinya setelah memasak merasa telah mematikan tungku, namun ternyata belum sepenuhnya padam sehingga kobaran api melahap rumahnya.

 

“Pemilik rumah sudah merasa menyiram tungku kayu terus ditinggal berpergian dan tungku masih menyala dan menjalar keatap rumah dengan cepat,” kata Kasatpol PP Kebumen R Agung Pambudi.

 

Agung menjelaskan, kebakaran pertama kali diketahui tetangga korban Sahadi yang kemudian meneruskan informasi ke pemadam kebakaran. Rumah Wasinih yang berukuran 6 x 8 meter pun tidak lebih dari satu jam ludes akibat terbuat dari material yang mudah terbakar.

 

“Harta benda yang terbakar perabotan dapur, almari dan tempat tidur,” imbuhnya.

 

Beruntung, pada kejadian kebakaran tersebut tidak sampai menimbulkan korban jiwa. Pemilik rumah tengah berada di luar dan petugas pemadam kebakaran yang terdiri dari 2 truk juga mampu mencegah agar api tidak terus menjalar ke bangunan lain.

 

“Kerugian material akibat kebakaran diperkirakan Rp 10 juta,” jelasnya. (K24/THR).

Tentang Penulis: Redaksi Kebumen24.com

Gambar Gravatar
Berita Kebumen Terkini

Terimakasih telah mengikuti portal berita kami

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.