Uncategorized

Tumbangkan An Nahdliyah, Al –Hasani menjadi Juara Pesantren cup 2019

1591
×

Tumbangkan An Nahdliyah, Al –Hasani menjadi Juara Pesantren cup 2019

Sebarkan artikel ini

KEBUMEN, Kebumen24.com – Tim Kesebalasan Pondok Pesantren Al Hasani Desa Jatimulyo, Kecamatan Alian, Berhasil  menjadi juara pada turnamen sepak bola “Pesantren Cup 2019” yang berlangsung di Stadion Chandradimuka Kebumen, Senin Sore 21 Oktober 2019. Tim ini menang telak atas Pondok Pesantren An Nahdliyah SMK Maarif 1 Kebumen dengan skor 9-0 di laga final.

Sejak kick off, Tim yang dimanageri langsung oleh Pengasuh Pesantren Al Hasani Gus Asyhari Muhammad Al Hasani sangat mendominasi jalannya permainan. Selain Unggul  secara skill bermain, Gol demi gol berhasil membobol gawang tim An Nahdliyah.

Pada babak pertama, tim asuhan pelatih Amin Saifudin itu telah membobol gawang An Nahdliyah hingga enam kali. Skor babak pertama 0-6 untuk keunggulangan Al Hasani. Semnetara Pada babak kedua, dominasi permainan Renaldi dan kawan-kawan masih belum bisa dibendung. Hingga peluit panjang wasit ditiup skor menjadi 0-9 untuk kemenangan Al Hasani.

Sebagai juara, Tim Al Hasani mendapatkan trofi bergilir dan tetap serta uang pembinaan  sebesar Rp 2 juta. Trofi bergilir diserahkan oleh Ketua PSSI Kebumen yang tak lain Dandim 0709 Kebumen Letkol Inf Zamril Philiang. Sedangkan piala tetap diserahkan oleh Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan. Adapun sebagai runner up, tim An Nahdliyah mendapatkan trofi dan uang pembinaan sebesar Rp 1 juta.
Ketua PSSI Kebumen Letkol Inf Zamril Philiang menyampaikan, Turnamen ini menunjukkan santri mempunyai potensi yang besar dalam bidang olahraga khususnya sepak bola. Untuk itu, para santri memiliki peluang yang sama untuk menjadi pesepakbola profesional. “Apalagi santri memiliki semangat untuk menjunjung sportivitas,” katanya.
Hal senada juga di sampaikan kapolres kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan, menurutnya, para santri telah menunjukan  sportivitasnya  didalam bermain. Hal itu tentunya menjadi kebanggaan yang patut di puji. Kapolres berharap,” kedepan akan lahir Atlet atlet sepak bola dari kalangan santri Yang dapat mengharumkan nama Kebumen” Tandasnya.
Sementara itu, Ketua Penyelenggara yang juga Ketua PC RMI NU Kebumen Gus Fachrudin An Nawawi menjelaskan, turnamen tersebut diselenggarakan oleh PC Rabithah Ma’had Islamiah (RMI) NU Kebumen bekerjasama dengan Kodim 0709 Kebumen. Turnamen diikuti 14 tim pondok pesantren di Kebumen. Turnamen dalam rangka peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2019 itu dimulai  sejak 14-21 Oktober 2019.
“Kegiatan ini menjadi momentum silaturahmi antarpesantren di Kebumen dalam bidang olahraga. Selain itu, juga memunculkan atlet dan bibit bakat sepak bola dari kalangan santri Kebumen,” pungkas Gus Fachrudin.(K24/THR)


Eksplorasi konten lain dari Kebumen24.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.